Selasa, 19 Juni 2012

KIAT-KIAT MEMULAI USAHA

Pengertian Kewirausahaan
Kewirausahaan adalah kemampuan kreatif dan inovatif yang dijadikan dasar, kiat dan sumber daya untuk mencari peluang menuju sukses.
Inti dari kewirausahaan adalah kemampuan untuk menciptakan sesuatu yang baru dan berbeda melalui berfikir kreatif dan bertindak inovatif untuk menciptakan peluang.
Dahulu kewirausahaan dianggap hanya di lapangan dan merupakan bakat yang dibawa sejak lahir, sehingga tidak dapat dipelajari dan diajarkan.
Saat ini kewirausahaan bukan hanya urusuan lapangan, tetapi merupakan displin ilmu yang dapat dipelajari dan diajarkan.

  1. Kenali Impian Anda
“Orang dengan ide baru adalah orang aneh sampai ide tersebut berhasil”
Dengan sebuah ungkapan, Dan orang-orang yang sekarang wujud impiannya sedang kita gunakan, telah dianggap aneh dan bahkan dianggap gila

  1. Berfikir dulu, lalu bertindak
Langkah pertama yang paling tepat untuk memulai adalah dengan mengumpulkan informasi yang cukup untuk membuka jalan ke arah impian kita.

  1. Banyak belajar/perluas pengetahuan dan keterampilan
Jangan sungkan untuk belajar keterampilan-keterampilan baru yang akan semakin mendekatkan anda dengan impian anda. Mungkin tidak akan ada tepuk tangan, pakaian toga atau sertifikat ketika anda telah menguasai keterampilan bisnis anda. Tapi semua orang tahu, dalam bisnis indikator sukses bukan nilai akademis, tapi nilai saldo.

  1. Perbanyak dan cari kawan
Orang-orang yang anda jumpai setiap hari, sangat mempengaruhi perkembangan jiwa anda maka carilah teman yang baik.

  1. Manajemen waktu dengan baik
Curahkan semua waktu yang anda miliki pada hal-hal yang penting, singkirkan hal-hal yang kurang penting dan serahkan pada orang lain.

  1. Buat perencananaan
Buat rencana usaha lalu pilih yang pas buat anda saat ini

  1. Segera melangkah/memulai
Semua keberhasilan bergantung kepada kualitas dari proses untuk mencapainya. Dan semua proses untuk mencapai keberhasilan, sangat bergantung pada kepada mulai-nya. Bila anda tidak memulainya, tidak ada sebuah proses yang memungkinkan pencapaian keberhasilan. Maka, memulai sesuatu, memulai apa pun, bisa jadi lebih penting daripada keseluruhan prosesnya,
Mulainya sebelum anda siap. Mulainya dengan satu langkah pertama. Mulaiah perjalanan anda. Dalam perjalanan itu lah Anda membangun kesiapan yang lebih baik, karena bisa saja Anda kemudian menemukan bahwa yang selama ini Anda siapkan adalah persiapan yang salah, yang tidak berguna bagi yang sedang Anda kerjakaan dan yang tidak akan mendekatkan Anda kepada cita-cita Anda. Mulailah. Dalam proses kerja, Anda akan menemukan banyak solusi bagi masalah-masalah Anda.

  1. Percaya Diri
Merupakan sikap dan keyakinan seseorang dalam menghadapi tugas atau pekerjaannya. Dalam praktik hal ini sangat penting dalam memulai, melakukan dan menyelesaikan suatu tugas atau pekerjaan yang dihadapi. Oleh sebab itu, kepercayaan diri memiliki nilai keyakinan, optimisme, individualitas dan ketidaktergantungan.
Orang yang percaya diri memiliki kemampuan untuk menyelesaikan pekerjaan dengan sistematis, terencana, efektif, dan efisien, serta ditunjukkan dengan ketenangan, ketekunan, kegariahan dan kemantapan dalam melakukan pekerjaan.
Kepercayaan diri berpengaruh pada gagasan, inisiatif, kreativitas, keberanian, ketekunan, semangat kerja keras dan kegariahan bekerja.

  1. Konsisten dan lahan uji/istiqomah
Ada saat dalam menjalankan bisnis seakan-akan mendadak menjadi buntu. Cahaya gairah yang tadinya terang-benderang tidak diketahui alasannya kanapa.
Banyak calon-calon bintang berguguran pada fase ini, ketika komitmen mereka diuji, ketika daya tahan fisik dan mentalnya diuji, mereka kalah. Sehingga mereka tidak layak melihat impian mereka menjadi nyata. Yang paling menyedihkan kebanyakan mundur justru ketika impian telah tinggal sejangkauan lagi. “Saat paling gelap di malam hari adalah saat menjelang fajar, demikian sebuah ungkapan bijak. Allah berfirman : “Sesudah kesulitan pasti ada kemudahan”
Jika langkah anda mulai tersandung, ingatlah kembali impian Anda. Bayangkan bagaimana kesengsarahan yang akan anda alami jika impian Anda tidak tercapai.


  1. Berani ambil resiko
Wirausaha adalah orang yang lebih menyukai usaha-usaha yang lebih menantang untuk mencapai kesuksesan dan kegagalan daripada usaha yang kurang menantang. Oleh karena itu, sebagai wirausaha yang berani menanggung risiko adalah orang yang selalu ingin menjadi pemenang dan memenangkan dengan cara yang baik. 

  1. Impian telah menjadi kenyataan






Tidak ada komentar:

Posting Komentar